Description
Trial Coding Explorer dan Intermediate
Trial Coding Explorer dan Intermediate
Pentingkah anak mempelajari Coding? Tentu Penting! Supaya tidak ketinggalan di era teknologi digital ini. Dengan menguasai Coding, masa depan anak akan menjanjikan seiring perkembangan teknologi yang sangat pesat. Berikut adalah manfaat belajar Coding bagi anak:
1. Computational Thinking
Melatih kemampuan berpikir anak secara terstruktur dan logis. Anak dapat belajar memahami konsep algoritma sederhana dan dapat memecahkan masalah sehingga kemampuan anak berkembang.
2. Meningkatkan Kreativitas
Dalam belajar Coding, kreativitas anak pun dapat meningkat dengan baik. Dari membuat suatu animasi, memunculkan gambar, tulisan, suara dan variasi lainnya dapat mendorong anak untuk mengembangkan imajinasi dan kreativitasnya. Kemampuan berbicara, menulis, dan lainnya pun ikut terdorong dengan cara berpikir yang kreatif.
3. Problem Solving
Anak yang mempelajari Coding pasti akan menemukan suatu masalah seperti menemukan error dalam memprogramnya. Dengan itu, secara otomatis anak terlatih mencari solusi untuk memecahkan masalah dan mengetahui cara memperhitungkan masalah yang mungkin akan terjadi dengan menuliskan kode yang tepat.
4. Softskill
Penggunaan dan pembuatan suatu teknologi sudah dilatih sejak kecil sehingga softskill terus berkembang. Anak dapat menghasilkan suatu produk buatannya sendiri seperti membuat game, animasi, dan bahkan aplikasi sederhana. Kemampuan berpikir logis serta pengalaman yang telah didapat dari belajar Coding akan selalu bermanfaat walaupun bahasa pemrograman akan berbeda di waktu mendatang. Prinsip berpikir logis inilah yang akan terus terpakai, meski bahasa pemrograman akan selalu memiliki versi terbarunya.
5. Fasih Teknologi
Anak yang memiliki skill Coding tentu memiliki daya saing yang lebih bagus di era digital yang sangat kompetitif ini. Teknologi canggih yang terus berkembang dan akrab dengan kita akan lebih fasih dipahami dengan mempelajari Coding, sehingga di masa depan Coding dapat menjadi salah satu skill wajib untuk sukses dalam karir dan pekerjaan.